Welcoming The Lifestyle Supermarket
Acara Relaunching Farmers Market Serpong, 17 Mei 2018 |
Get to Know Farmers Market
Buat yang belum tahu, Farmers Market merupakan pengembangan konsep supermarket yang dilakukan oleh Perseroan pada tahun 2007 setelah dalam kurun waktu hampir 9 tahun membuka toko Ranch Market. Secara umum Farmers Market mempunyai area yang lebih luas dari Ranch Market dan lebih menyajikan produk-produk dalam negeri.
Membawa tagline, "Fresh and Friendly", Farmers Market berkomitmen untuk selalu menyediakan produk segar berkualitas tinggi dan memberikan pelayanan prima. Dikutip dari Direktur Utama Perseroan, Meshvara Kanjaya, outlet Farmers Market Serpong ini merupakan renovasi total untuk memberikan layanan dan kenyamanan belanja yang lebih baik serta memenuhi harapan generasi milenial yang menginginkan pengalaman belanja yang berbeda.
Bagaimana tidak, dalam outlet ini kita akan menemukan beragam layanan digital dan juga transformasi Farmers Market menjadi lifestyle supermarket. Pastinya sangat mendukung kebutuhan gaya hidup sehat masa kini dengan cara yang praktis dan bahan-bahan yang segar.
Fasilitas
Ini dia beragam fasilitas lifestyle supermarket yang disuguhkan oleh Farmers Market:
1. Juice Bar
Memasuki area Farmers Market, kita akan disambut dengan Juice Bar dimana kita bisa melihat langsung proses pembuatan aneka fresh juice dari buah dan sayur. Beragam buah potong segar juga tersedia. Tidak perlu khawatir akan kesegarannya karena hanya dijual pada hari yang sama, guys.
2. Bulk Food Dispenser
Ini section favoritku! Kita bisa beli aneka cereal, granola, dried fruits, nuts, bahkan teh, kopi, dan makanan kering lainnya dengan konsep dispenser jadi bisa ambil sendiri sesuai kebutuhan. Kalap banget ngeliat beragam varian granola, kacang almond, biji kopi dari berbagai wilayah di Indonesia, dan bunga teh yang masih sulit ditemukan tapi ternyata bisa dengan mudah aku borong di sini.
3. Coffee & Tea Corner
Corner ini menjadi satu dengan area Bulk Food Dispenser. Beragam biji kopi Indonesia, daun teh, dan teh bunga bisa kita ambil sesuai kebutuhan.
Yang bikin aku makin senang, ada bunga Butterfly Pea juga yang selama ini aku cari untuk sumber pewarna makanan alami warna biru. Diseduh menjadi teh pun bunga ini memiliki beragam khasiat untuk kesehatan karena kandungan antioksidannya yang tinggi.
Saat aku datang ke sini, sedang ada demo penyeduhan kopi maupun teh yang bisa dicicipi.
4. Fruit Island
Pecinta buah bakal have fun banget dengan Fruit Island yang luas dan besar. Mulai dari whole fruit sampai buah-buahan yang telah dipotong dan dikemas, semua tersedia. Juga ada pohon buah naga, lho, guys!
Farmers Market juga menyediakan counter bahan makanan organik dan microgreens, tumbuhan yang sekali beli bisa langsung kita petik, makan, ataupun ditanam agar bertumbuh lebih besar. Jenis yang langka tapi bisa ditemukan di sini adalah Green & Red Amaranth, salah satu jenis superfood tinggi protein serta memiliki beragam khasiat untuk kesehatan.
Green Amaranth - Microgreens |
5. Seafood Corner
Mengangkat kekayaan laut Indonesia yang sangat beragam, dihadirkan Giant Fish, Giant Lobster dan Giant Octopus di Farmers Market Serpong. Aneka ikan dijajarkan dengan rapi dengan penyusunan escalating, rasanya jadi seperti melihat kerajaan hewan laut di sini. Kualitasnya pun segar dengan warna yang menarik.
6. RTC (Ready To Cook)
Menjalani kehidupan sibuk di kota besar, seringkali membuat kita tidak sempat browsing resep atau hanya punya sedikit waktu untuk mencari bahan-bahan makanan di supermarket. Apalagi di bulan Ramadhan ini, alangkah praktisnya kalau memasak untuk menu sahur dan buka puasa bisa dilakukan dengan cepat. Farmers Market menjawab kebutuhan tersebut dengan menyediakan paket RTC (Ready To Cook).
Paket ini bisa kita pesan sendiri melalui apps/touchscreen. Praktis banget, kita tinggal pilih mau menu apa di apps touchscreen, lalu resepnya akan muncul, kemudian pilih checkout. Struk akan keluar secara otomatis dan langsung bisa dibayar di kasir atau counter self payment yang tersedia.
Voila! In minutes, kita sudah bisa bawa pulang sepaket bahan, bumbu, beserta resep makanan yang diinginkan.
Voila! In minutes, kita sudah bisa bawa pulang sepaket bahan, bumbu, beserta resep makanan yang diinginkan.
Konsep Ready To Cook lainnya juga ada dalam bahan sayur potong yang praktis, nih.
Paprika dan Bahan Lain Siap Masak (sudah dipotong dan dikemas) |
7. Click & Collect
You know, guys, kadang weekend mau quality time sama keluarga di mall, tapi kulkas tetap harus diisi. Mau belanja diwakilkan orang, tapi takut orangnya salah beli? Nah, inovasi belanja tanpa repot dan hemat waktu sekarang bisa kita lakukan di Farmers Market Serpong.
Pilih dulu barang yang mau kita beli melalui website yang bisa diakses secara touchscreen di toko. Di Farmers Market Serpong, touchscreen Click & Collect ini terletak di bagian kiri pintu masuk. Setelah kita memilih, petugas Farmers Market yang akan menyiapkan barang-barang belanjaan tersebut sembari kita nonton ataupun makan di restoran favorit bersama keluarga.
Pilih dulu barang yang mau kita beli melalui website yang bisa diakses secara touchscreen di toko. Di Farmers Market Serpong, touchscreen Click & Collect ini terletak di bagian kiri pintu masuk. Setelah kita memilih, petugas Farmers Market yang akan menyiapkan barang-barang belanjaan tersebut sembari kita nonton ataupun makan di restoran favorit bersama keluarga.
8. Food Court
Tak cukup hanya dengan menjadi surganya belanja groceries, Farmers Market Serpong juga bisa menjadi tujuan kita kulineran dengan adanya Food Court yang luas. Mencari minuman pelepas dahaga yang sedang hits, sekedar ngemil, maupun makan kenyang, semuanya bisa kita lakukan dengan fasilitas pemesanan digital menggunakan touchscreen.
Bakery: Bonjour
Beverages: Dum Dum Thai Drinks, Kopi Di Bawah Tangga, MacchiaGo (Cheese Tea), Sop Duren (Bengdoal)
Asian Food: Thai Food by Crab Paradise
Light Meals: Wafflelicious, Shitako, Pokkonya (es krim buah-buahan), Ewan Pao
Traditional Food: Pukis Bikang Karso, Siomay Bandung Rezeki, Rujak Puncak, Asinan Evy, Ayam Bakar, Gorengan Toko
9. Self Check-Out & Self Payment Counter
Seperti yang sempat disanjung di atas, kita bisa melakukan check out barang dan membayar secara mandiri. Contohnya di food court, pembayaran bisa kita lakukan hanya dengan meng-scan kartu Farmers Market.
10. TRUST Card
TRUST Card merupakan kartu member Farmers Market dan Ranch Market yang menyediakan banyak benefit bagi pemegangnya. Antara lain, kamu bisa mengumpulkan poin dan me-redeem poin tersebut dengan voucher belanja, juga fasilitas privilege lainnya.
Overall
For me personally, konsep baru Farmers Market ini sangat mendukung healthy lifestyle yang aku mulai ingin terapkan. Praktis, mudah, hemat waktu, dan beragam produk yang ditawarkan baik untuk produk segar maupun olahan. Pastinya aku bakal makin sering belanja di sini. Semoga konsep baru ini segera diterapkan di outlet Farmers Market lainnya, ya!
FARMERS MARKET SERPONG
Summarecon Mall Serpong, Ground Floor, Jl. Gading Serpong Boulevard, Pakulonan Barat, Tangerang 15810
Comments
Post a Comment